Monday 9th September 2024
Durbar Marg, Kathmandu

AC merupakan alat untuk mendinginkan ruangan sehingga suhunya menjadi lebih sejuk. Banyak sekali merk yang berlomba mengeluarkan produk AC terbaik misalnya saja AC hemat energi dan AC ramah lingkungan.

Terdapat beberapa jenis AC yaitu AC inverter, AC split dan juga AC multi s. Diketahui, AC multi split adalah bagian dari split itu sendiri. Berikut adalah beberapa tips memilih AC sesuai dengan kebutuhan:

1. Sesuaikan Harganya

Saat ingin membeli AC maka disesuaikan terlebih dahulu budget yang dimiliki. Diketahui, AC terbaik memiliki harga yang berbeda-beda tergantung merk dan juga keunggulannya. Pilihlah jenis AC hemat energi supaya tidak menghabiskan banyak energi listrik.

Penggunaan listrik yang besar akan membuat bayarannya semakin tinggi. Selain itu, sesuaikan pula AC tersebut dengan luas ruangan yang dimiliki.

Pilihlah AC ramah lingkungan yang pas. Jika AC yang dibeli terlalu besar maka akan membuang energi lebih banyak sedangkan jika terlalu kecil maka perubahan suhunya tidak terasa.

2. Pilih AC dari Merk Terpercaya

Untuk mendapatkan kualitas AC terbaik, maka pilihlah merk AC yang terpercaya. Biasanya, merk yang sudah terkenal akan memberikan jaminan berupa garansi kepada para pembelinya. Jika AC mengalami kerusakan atau tidak sesuai dengan klaimnya, maka pembeli dapat menggantinya asalkan sesuai dengan garansi.

Lalu, cek pula fitur-fitur yang tersedia. AC dengan merk yang telah terpercaya pastinya memiliki fitur terbaru yang canggih dan sangat bermanfaat, misalnya auto delay, termostat cerdas, teknologi AC hemat energi dan lain-lain yang menjadikannya sebagai AC ramah lingkungan

3. Pilih Sesuai Kebutuhan

Berikutnya, pilihlah jenis AC yang sesuai dengan kebutuhan masing-masing. Contohnya saja untuk dipasang di rumah maka dapat memilih AC split ataupun AC multi split. Hal ini disebabkan karena AC tersebut hanya memerlukan lubang yang kecil untuk memasukkannya.

Jika ingin menggunakannya di kantor, maka bisa memilih AC central yang lebih besar. Sedangkan untuk ruangan yang kecil dapat memilih jenis Ac portable. Selanjutnya, jika ingin membeli AC yang hemat listrik maka dapat memilih AC inverter karena menggunakan daya lebih rendah.

4. Mudah Dibersihkan

Tips selanjutnya yaitu memilih AC yang mudah untuk dibersihkan. Tiap AC biasanya memiliki bentuk dan desain yang cenderung mirip antara satu sama lain. Meski demikian, ada AC yang mudah dibersihkan dan ada pula yang sulit.

Untuk itu, pilihlah AC dengan model yang lebih sederhana namun mudah dalam pembersihannya. Dengan demikian, pengguna dapat membersihkan sendiri AC miliknya sehingga lebih terawat dan juga tahan lama saat digunakan.

5. Tingkat Kebisingan

Jika pengguna adalah seseorang yang sensitif terhadap suara, maka tingkat kebisingan bisa dijadikan sebagai pertimbangan dalam memilih AC. Sebagian AC mempunyai suara yang cukup nyaring saat digunakan. Pilihlah AC yang memiliki suara yang halus saat dinyalakan sehingga tidak mengganggu kenyamanan.

Demikianlah beberapa tips untuk memilih AC terbaik berdasarkan kebutuhan masing-masing. Dengan mempertimbangkan tips tersebut maka pembeli bisa mengetahui mana AC yang tepat sesuai keinginan dan juga keperluannya. Hal tersebut akan menghindarkan pembeli dari membeli AC yang salah.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back To Top